Sore ini (16/08) dalalm rangka jalan-jalan sore pakai Transjakarta, saya melihat proses pembangunan MRT seperti pada foto diatas. Merasa ada harapan terhadap pembenahan sistem transportasi baru, saya dokumentasikan foto diatas sebagai dokumentasi pribadi. Mudah-mudahan pembangunannya lancar dan bisa segera memberikan manfaat kepada masyarakat.
Beberapa halte Transjakarta di koridor 1 (Blok M – Kota) juga sudah banyak perubahan. Beberapa halte telah dirubah menjadi lebih luas dan lebih terbuka. Semua penumpang yang menggunakan koridor ini juga sudah diharuskan menggunakan uang elektronik untuk pembayaran tiket-nya. Sebenarnya tidak ada tiket, tapi untuk masuk halte pake kartu yang berisi saldo yang akan berkurang setiap kita masuk halte. Sampai besok (17/08) harga kartu masih Rp. 20.000,- dengan saldo 20.000 (bisa diisi ulang).